Douglas Smith resmi bergabung bersama cast Terminator.

Lebih dikenal karena perannya di Big Love, pun pada Percy Jackson: Sea of Monsters, aktor Douglas Smith resmi bergabung bersama cast Terminator yang diarahkan oleh Alan Taylor. Film ini merupakan semi remake dari film sci-fi thriller dengan judul yang sama produksi 1984.
Karakter yang dimainkan Douglas masih dirahasiakan, Terminator produksi Paramount melanjutkan proses pengambilan gambar di New Orleans. Bintang lain yang terlibat antara lain: Arnold Schwarzenegger, Jason Clarke, Emilia Clarke, Jai Courtney, dan Matt Smith.
Arnold Schwarzenegger membawakan peran sebagai T-800 Terminator yang akan bersilangan dengan trilogi aslinya, guna mengubah alur franchise ini. Belum ada detail tambahan yang dirilis.
Douglas juga ambil peran dalam film drama indie Evan’s Crime. Ia memainkan peran utama sebagai Evan White, siswa sekolah yang divonis tujuh tahun penjara karena kasus narkotika. Film ini diarahkan oleh Sandy Tung.
Penulis: Aef Anas @a_ef